Menikmati Green Village Gedangsari, Lantai Duanya di Gunung Kidul; Harga Tiket Masuk, Lokasi, Daya Tarik, Fasilitas

Gunungkidul - Kabupaten Gunungkidul salah satu kabupaten yang berada di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta yang berada di sebelah timur Kota Yogyakarta. Kabupaten yang memiliki slogan handayani ini merupakan salah satu kabupaten yang dahulunya tertinggal di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Namun sekarang kabupaten ini menjadi maju melalui sektor pariwisatanya. Wisata Gunungkidul banyak dikunjungi dari berbagai daerah, bahkan sampai dengan luar pulau jawa. Salah satu wisata alam yang berada di Gunungkidul adalah Green Village Gedangsari.


Menikmati Green Village Gedangsari, Lantai Duanya di Gunung Kidul; Harga Tiket Masuk, Lokasi, Daya Tarik, Fasilitas
Sumber Foto: https://www.datawisata.com/

Harga Tiket Masuk (HTM) Green Village Gedangsari

Untuk masuk ke wisata Green Village Gedangsari memang tidak terlalu mahal alias cukup murah meriah. Nah berikut Harga Tiket Masuk (HTM) Green Village Gedangsari:
  • Harga Tiket Masuk (HTM) : Rp. 5000
  • Parkir : Rp. 2000
  • Tiket Flying Fox : Rp. 100.000
Nah Green Village Gedangsari buka dari pukul 08.00 - 17.00 WIB.

Lokasi Green Village Gedangsari

Green Village Gedangsari secara administratif berada di Dukuh Guyangan Lor, Desa Mertelu, Kecamatan Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul

Fasilitas Green Village Gedangsari

Sebagai salah satu penyedia wisata yang cukup lengkap Gunungkidul tentu selalu melengkapi fasilitas-fasilitas sebagai penunjang obyek wisata yang ada. Di Green Village Gedangsari ini sudah cukup lengap fasilitasnya, beberapa diantaranya adalah:
  • Area Parkir
  • Toilet
  • Mushola
  • Gazebo
  • Warung makan di sekitar lokasi
Bagaimana cukup lengkap bukan?

Daya Tarik Green Village Gedangsari

1. Keindahan Pemandangan yang Hijau dan Asri
Sumber Foto: https://raskita.com/
Secara namanya saja adalah Green Village Gedangsari, maka tak heran jika pemandangan yang hijau dan menyejukan yang ditawarkan di wisata ini. Tempat ini berada di ketinggian jadi bisa melihat beberapa tempat seperti Rowo Jombor bahkan Embung Batara Sriten kalau dilihat dari teropong.
2. Terdapat Wahana Flying Fox
Selain keindahan yang ditawarkan daya tarik lainnya di tempat ini adalah terdapatnya wahana flying fox yang akan menguji adrenalin kamu. Wahana ini cukup unik karena kamu bisa seluncuran sambil melihat keindahan disekitar Green Village Gedangsari.
3. Terdapat Spot Foto Instagramable
Sumber Foto : Kompas.com/Anggara Wikan Prasetya
Bagi kamu yang doyan foto-foto jangan kuatir tidak mendapatkan foto dengan angel dan lokasi yang bagus. Disini disediakan beberapa spot foto yang bisa kamu upload di media sosial kamu.



0 Comments:

Post a Comment